Prestasi Atlit Harus Diperhatikan, Rizka Berkomitmen Bawa Kemajuan KONI Pandeglang

Foto : Ketum KONI Pandeglang terpilih, Rizka Amalia R Natakusumah saat berjabat tangan dengan Pelatih Tarung Drajat.

PANDEGLANG – Rizka Amalia R Natakusumah selaku Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Pandeglang terpilih secara aklamasi dengan dukungan penuh seluruh cabang olah raga (Cabor) yang ada pada Musorkab, Selasa (24/09) kemarin berkomitmen dan bertekad untuk membawa dunia olah raga di Kabupaten Pandeglang semakin maju dan berprestasi.

“Insyallah 5 tahun kedepan KONI Pandeglang dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) lebih maju dan konsen untuk meningkatkan prestasi para atlit/olah raga disemua cabor ke kancah nasional maupun internasional dalam membawa harum dan nama baik daerah,” ungkap Ketum KONI Pandeglang, Rizka Amalia Natakusumah, kepada media, Rabu (24/09).

Menurut Rizka, salah satu putri sulung Bupati Pandeglang ini, selama ini apa yang telah ditorehkan oleh ketum dan jajaran pengurus KONI sebelumnya cukup baik dan membanggakan dalam meningkatkan prestasi olah raga. Untuk itu, KONI Pandeglang dibawah kepemimpinannya dan jajaran pengurus yang dalam waktu dekat akan dibentuk dan dilantik harus kompak dan seirama berkomitmen memajukan dan membawa dunia olah raga kekancah nasional maupun internasional.

“Tentunya komitmen yang akan kita bangun bersama itu membutuhkan dukungan semua pihak terlebih pemda. Dengan bismillah insyallah kita bisa,” tuturnya.

Rizka meyakini bahwa banyak atlit-atlit yang berbakat diberbagai wilayah di Kabupaten Pandeglang yang bisa mengangkat dan membawa nama baik daerah.

“Saya percaya kita punya banyak atlit-atlit berbakat disemua cabor yang terpendam. Nah itu tugas kita untuk lebih menggairahkan mereka (para atlit) yang muda berprestasi. Kedepan para atlit berbakat dan berprestasi harus lebih diperhatikan masa depan dan kesejahteraannya, karena mereka adalah salah satu pahlawan bangsa khususnya daerah,” katanya.

Diketahui bahwa Tim Formatur yang diketuai oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pandeglang, Ferry Hasanudin, SH, MH dengan anggota H Syahrudin, SH, MH dan Drs Dodo Juanda termasuk Rizka Amalia selaku Ketum KONI Pandeglang yang baru selama 30 hari akan merumuskan susunan kepengurusan yang dinilai layak dan profesional untuk dapat melaksanakan program lima tahun kedepan. (dni/yaris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *