Tak Berizin, Komisi IV DPRD Lebak  Soroti Peternakan Ayam Darunna’im 

Caption : Dr Ujang Giri, M, AP Ketua Komisi IV DPRD Lebak 

JUARAMEDIA, LEBAK – Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Lebak, Dr Ujang Giri, M, AP (Ugi) minta  pengusaha peternakan sebelum beroperasi menempuh izin terlebih dahulu, menyusul adanya perusahaan ternak ayam milik Ponpes Darunna’im, yang diduga tak berizin.

” Pada prinsifnya, saya mendukung program peternakan ayam petelur untuk mendukung ketahanan pangan, tapi tetap harus ditempuh terlebih dahulu perizinannya sesuai aturan yang berlaku” ujar Ugi melalui telepon,  Rabu (29/1/2025).

Menurut Ugi, siapapun warga yang hendak melakukan usaha ternak, harus mematuhi aturan dan ketentuan yang berlaku.

” Tak terkecuali, termasuk Ponpes Darunna’im itu. Kalau tak berizin itu namanya melanggar aturan ” tandas anggota Fraksi Nasdem DPRD Lebak ini.

Sebelumnya diberitakan  Peternakan ayam petelor Darunna’im, di Kampung Cirende, Desa Kalanganyar, Kecamatan Kalanganyar, diduga tak Kantongi Izin SOP perizinan mendirikan peternakan.

Pasalnya, selain berlokasi ditengah pemukiman warga dan lingkungan pendidik, juga diduga tak berizin.

” Informasinya peternakan ayam petelor itu, sudah berdiri (beroperasi) sejak 10 bulan lalu” ujar warga sumber media ini yang namanya enggan disebutkan di Kalanganyar, Rabu (29/1/2025)

Sumber juga mengatakan, siapapun yang mendirikan peternakan, terlebih dahulu harus menempuh perizinan yang berlaku sesuai ketentuan, diantaranya syarat lokasi dan perizinan.

Untuk syarat lokasi, kata sumber, lokasi kandang harus kering dan terlindung dari angin dan kandang tidak bertentangan dengan kepentingan umum. Sedangkan untuk perizinannya, sambung sumber, pengusaha harus menempuh perizinan yang telah ditentukan untuk mendirikan usaha peternakan.

” Yaitu harus memiliki : Nomor Induk Berusaha (NIB), Izin Mendirikan Bangunan (IMB), Izin Usaha Peternakan

Sertifikat Standar Sanitasi (SSS), Izin Lingkungan, Nomor Kontrol Veteriner (NKV), dan Izin Gangguan (HO)” katanya.

” Selain itu, peternakan ayam juga harus memenuhi standar sanitasi dan higienis.” imbuh sumber.

Sementara itu, Fidin bagian pembangunan Ponpes modern Darunna’im mengatakan, jika dengan adanya kandang ayam tersebut menjadikan warga merasa terganggu, pihaknya berjanji akan membongkarnya.

” Sebenarnya kita beternak ayam petelor ini, hanya untung dikonsumsi memenuhi kebutuhan Santri di Ponpes ini, agar tidak harus belanja keluar dan kami juga suka ngasih ke warga ko ! ,” kilah Fidin.(yrs)