Tim Volley Putri SMK MHI Juara 1 Piala Gubernur Banten 

Tim Volley Putri SMK MHI Juara 1 Piala Gubernur Banten

Penulis :Arya |Editor :Budy 

JUARAMEDIA.COM LEBAK – Tim Bola Voly Putri SMK MHI angkat Trophy Juara 1 Piala Gubernur Banten diajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Indonesia 6-8 maret Bayah.

“Di final tim Voly Putri SMK MHI Warunggunung bertemu dengan Tim Voly SMKN.1 Cibeber, dengan semangat SMK Mulia Hati Insani juara, anak – anak SMK MHI Warunggunung bisa mengimbangi permainan yang di Peragakan anak-anak tim voly SMKN.1Cibeber dipertengahan babak pertama dan babak kedua SMK memimpin skor akhirnya SMK MHI Warunggunung tampil sebagai Juara 1 Piala Gubernur Banten O2SN Tingkat Kabupaten Lebak,” kata Acep mukti kepala SMK MHI Warunggunung, kepada media, Selasa (10/03/2020).

Lanjut Acep Mukti untuk Tim Voly Putra SMK MHI Warunggunung meraih Juara 3 Piala Gubernur Banten diajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Indonesia. O2SN merupakan kompetisi tahunan di bidang olahraga bagi para siswa.

Acep menyampaikan apresiasi terhadap prestasi yang diraih para siswa dalam ajang olahraga tersebut.

“Selamat kepada para atlet yang hadir di Arena pertandingan yang sudah bekerja keras untuk menunjukkan prestasi terbaiknya, saya yakin kamu semua juara, dan membawa titel juara,” ungkapnya.

Menurutnya, para siswa pun harus disiapkan untuk dapat berprestasi di O2SN Tingkat Provinsi Banten.

“Harapan saya, anak-anak sekalian yang ikut olimpiade olahraga ini akan kita kirim ke pertandingan tingkat Provinsi Banten maka berlatihlah dengan gigih untuk O2SN Tingkat Provinsi,” ujarnya.

Untuk mempersiapkan di O2SN tingkat Provinsi Banten Tim Voly Putri SMK MHI Warunggunung, pihaknya akan memaksimalkan guru olahraga memberikan pelatihan khusus dan uji coba dengan tim voly yang ada di Rangkasbitung untuk menambah jam terbang pengalaman.

“Selalu memberikan motivasi kepada siswa untuk giat berlatih bukan hanya sekedar hoby tapi bisa menjadi syarat untuk bisa melamar pekerjaan di perusahaan – perusahaan besar banyak atlit yang lahir dari ajang O2SN ini. Tim Voly Putri bisa mengangkat kembali thropy juara tingkat Provinsi bahkan O2SN tingkat Nasional,” harap Acep.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *