Bupati Lebak Harus Cicipi Kerupuk Kulit Pisang Asal Desa Pasir Haur

Foto : Proses pembuatan Kerupuk Kulit Pisang yang dikelola PKK Desa Pasir Haur

Reporter : Taufik | Editor : Budi Harto

 

Lebak, JUARAMEDIA COM – Bupati Lebak Hj Iti Oktavia Jayabaya harus mencicipi kerupuk kulit pisang kreasi ibu-ibu PKK asal Desa Pasir Haur, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, Banten.

Menurut Omah Adharyanti, Ketua PKK desa Pasir Haur disela-sela kesibukannya menerangkan, bahwa saat ini para ibu-ibu PKK di desanya memiliki kesibukan baru dalam mengisi waktu senggangnya dengan membuat berbagai panganan ringan berbahan baku buah pisang, seperti keripik pisang dengan berbagai rasa.

“Saat ini kami memproduksi berbagai panganan ringan berbahan baku buah pisang, hasilnya pun lumayan bisa membantu penghasilan suami.” terangnya, Sabtu (16/11/19).

Adapun pemasarannya, menurut Omah, sudah mencapai pasar Gajrug dan warung-warung didesa-desa disekitaran Kecamatan Cipanas, dan saat ini ia juga mengaku telah berhasil memproduksi panganan jenis baru yaitu kerupuk yang bahan bakunya berasal dari kulit pisang.

“Saat ini kita memproduksi kerupuk dari kulit pisang dengan berbagai rasa,” katanya.

Dirinya bersyukur, bahwa kerupuk kulit pisangnya sangat laris dipasaran karena memiliki rasa yang sangat enak, oleh karena itu Omah meminta Bupati Lebak Hj Iti Octavia Jayabaya harus mencicipi kerupuk kulit pisang buatan ibu-ibu PKK desa Pasir Haur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *