Diwisuda, Kades H. Agus Supandi Resmi Menyandang Gelar Magister Manjemen

Caption : H Agus Sopandi Kades Curugbadak Poto bersama Apoy Pentolan Grup Band Wali  usai sama sama diwisuda sebagai peserta Wisuda Pasca Sarja di PT La Latansa Mashiro , Rangkasbitung 

JUARAMEDIA, LEBAK – Kepala Desa (Kades) Curugbadak, Kecamatan Maja. Kabupaten Lebak H. Agus Supandi. S.Pdi, resmi bisa menyandang gelar S2 Magister Manajemen (MM),jurusan manajemen keuangan .

Sabtu (17/12/2022) diwisuda sebagai salah satu peserta wisudawan dari 463 peserta wisudawan Sarja di Perguruan Tinggi La Tansa Mashiro , Rangkasbitung di Hall perguruan tinggi setempat .

Didampingi istri dan keluarga H. Agus Supandi. S.Pdi. MM, mengungkapkan rasa bahagia dan ucapan syukur karena telah berhasil menyelesaikan pendidikannya hingga S2.

“Terima kasih kepada seluruh keluarga saya, wabil khusus istri saya, yang sudah membantu dan mensuport kuliah saya, sehingga pada hari ini saya di wisuda meraih gelar S2 MM,” Ujar H. Agus Supandi usai mengikuti wisuda .

Caption : Keluarga besar H.Agus Sopandi 

Selain itu, Ia juga mengucapkan terima kasih kepada sahabat, teman, serta seluruh perangkat Desa, lembaga Desa Curugbadak dan seluruh masyarakat Desa Curugbadak yang telah mensuport.

“Alhamdulillah berkat semuanya yang telah menyemangatkan saya, sehingga saya di wisuda setelah menyelesaikan jenjang pendidikan S2 Magister Manajemen di kejuruan tinggi la tansa Mashiro,” paparnya.

Selain menjabat Kepala Desa Curugbadak Ia juga menjabat sebagai Penasehat Asosiasi Perangkat Desa (APDESI) Kecamatan Maja. Karena itu pula kata Agus pihaknya berharap, ilmu yang telah didaptinya ini bisa bermanfaatkan dan diterapkan di Pemerintahan Desanya.

“Harapannya, semoga ilmu yang saya dapat bisa bermanfaat untuk kemajuan desa Curugbadak, dan bisa jadi contoh untuk masyarakat,terutama untuk generasi penerus bahwa pendidikan itu penting untuk meningkatkan SDM dan wawasan kita,” pungkasnya. (ali)