Resmi di Buka , Pelaksanaan TMMD ke 114 Kabupaten Lebak Dimulai

Caption : Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Dandim 0603 Lebak Letkol Arh Erik Novianto ketika membuka dan meresmikan tanda dimulainya TMMD ke 114

JUARAMEDIA,LEBAK -Resmi , Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kabupaten Lebak Tahun Anggaran 2022 di buka . Pembukaannya dilaksanakan langsung oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya di alun alun kota Rangkasbitung,Selasa (26/7/2022).

TMMD ke 114 ini akan membuka akses jalan Desa Jayasari, Kecamatan Cimarga dengan Desa Cileles, Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak mulai 26 Juli 2022 sampai 24 Agustus 2022. Pembukaan akan dilakukan sepanjang 4,84 kilometer dengan lebar 6 meter

“ Pengerasannya kita lakukan sepanjang 4,84 kilometer dengan lebar 3 meter,” Ujar Dandim 0603 Lebak, Letkol Arh Erik Novianto.

Dengan dibukanya akses jalan penghubung kedua desa tersebut kata Erik ,diharapkan bisa memperlancar pergerakan ekonomi masyarakat setempat dan sekitarnya

“Semoga dengan adanya pembukaan jalan ini bisa meningkatkan perekonomian dan kesehatan masyarakat,”katanya.

Sementara Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya dalam sambutanya mengatakan , pihaknya berharap masyarakat bisa terlibat dan bahu membahu dengan anggota TNI-Polri dalam program TMMD ke 114 ini

“Kita berharap TMMD berjalan dengan lancar. Tentunya kita semua tahu bahwa TNI akan selalu menempatkan rakyat sebagai bagian yang tidak terpisahkan dalam semangat pengabdiannya,” Kata Iti .(ade/ arya)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *