Polsek Mandalawangi dan Tim Gabungan Satgas Covid Bagikan Masker dan Salurkan Bansos

JUARAMEDIA.COM – Jajaran Polsek Mandalawangi, Polres Pandeglang, Polda Banten membagikan 500 masker bersama tim gabungan TNI juga Satgas Kecamatan Mandalawangi dan menyalurkan bantuan sosial (Bansos) sembako pada masyarakat di wilayah tersebut.

“Pembagian masker pada masyarakat sebagai upaya memberikan edukasi dan kesadaran akan pentingnya mengutamakan Protokol Kesehatan (Prokes) dimasa pandemi Covid-19. Selain itu kita juga menyalurkan bansos sembako pada masyarakat yang sedang dalam isolasi mandiri dan warga yang terdampak Covid-19,” terang Kapolsek Mandalawangi, AKP Toto Warsito kepada media, usai kegiatan pembagian masker di Jalan Raya Mandalawangi di Pasar Pari, Rabu (28/07/21).

Menurut Kapolsek, pembagian masker pada masyarakat adalah upaya tim satgas Kecamatan dan PPKM Desa Pari mendirikan Posko Pembagian Masker Gratis dalam rangka pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19 diwilayah Kec, Mandalawangi.

“Tujuannya untuk mendisiplinkan masyarakat agar selalu mematuhi Prokes Kesehatan terutama program 5 M guna memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19. Membagikan masker secara gratis kepada warga masyarakat pengunjung pasar Pari dan pengguna jalan serta selalu mengedukasi masyarakat agar selalu menggunakan masker apabila bepergian keluar rumah,” terang Kapolsek, seraya menambahkan Pengetatan PPKM Mikro di Desa Pari sebagai bentuk mendukung program Pemerintah dalam mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19.”Selain itu kami juga telah menyalurkan bansos pada warga yang sedang Isoman dan kurang mampu. Ini merupakan bentuk perhatian pemerintah,” pungkasnya. (Dan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *