Relawan Prabowo – Sandi Kabupaten Lebak Syukuran Kemenangan

LEBAK – Relawan pendukung Prabowo – Sandi di Kabupaten Lebak mengadakan syukuran atas kemenangan Pasangan Calon (Paslon) Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 pada perhelatan Pemilu 2019. 

Syukuran kemenangan tersebut dihadiri oleh Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Kabupaten Lebak Bambang SP, Relawan, dan Ormas pendukung Prabowo – Sandi yang digelar, di Markas Sekretariat Bersama (Sekber) Prabowo-Sandi, Jalan RA Kartini, Rangkasbitung, Sabtu (4/5/2019).

Dalam sambutannya, Ketua Sekber Satgas Kemenangan Prabowo – Sandi Kabupaten Lebak, Maman Abdurahman mengatakan, Sekber memiliki visi misi untuk memenangkan Prabowo-Sandi pada perhelatan Pemilu 2019 di Kabupaten Lebak. Dan saat ini, visi misi tersebut telah tercapai dengan diperolehnya kemenangan pasangan nomor urut 02 tersebut.

” Visi misi kita adalah untuk memenangkan Prabowo – Sandi di Kabupaten Lebak ini, dan sekarang visi misi tersebut telah tercapai,” ujarnya. 

Menurutnya, pihaknya mengaku tidak bisa mempercayai perhitungan Real Count KPU RI yang disiarkan di Televisi secara nasional. Pihaknya tetap optimis Prabowo – Sandi akan mendapatkan kemenangan secara nasional pada perhelatan Pemilu 2019.

”Jika pada tanggal 22 nanti kita dinyatakan kalah oleh KPU RI, maka teman-teman relawan Prabowo – Sandi di Kabupaten Lebak siap melakukan jihad ke Jakarta,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua BPN Kabupaten Lebak, Bambang SP menuturkan, Prabowo – Sandi telah memperoleh kemenangan di Kabupaten Lebak dengan angka yang mencapai 65 persen, lebih unggul dari pasangan nomor urut 01 Jokowi – Ma’ruf Amin.

”Pada dasarnya, kami di Kabupaten Lebak sudah bekerja keras untuk memenangkan. Dan itu berhasil, 65,3 persen suara telah kita peroleh, tanpa adanya bayaran, imbalan kita sanggup memenangkan. Kami meyakini secara nasional, kami akan menang di angka 60 persen,” tandasnya.

Selain kemenangan Pilpres, BPN juga mengklaim telah menduduki kursi parlemen di Kabupaten Lebak, dengan diperolehnya suara tertinggi oleh para partai pengusung pada Pileg 2019. Partai Gerindra sebagai partai pengusung telah memperoleh suara tertinggi ke satu di Kabupaten Lebak, disusul oleh Demokrat, PDIP dan PKS.

Dikatakan Bambang, kemenangan tersebut merupakan hasil kerja keras para relawan pendukung, yang telah mengawal perolehan suara di Kabupaten Lebak. Ia berharap, komunikasi antara relawan pendukung dapat terus ditingkatkan.

”Keberadaan Sekber dan relawan pendukung sangatlah berpengaruh pada kemenangan ini. Kami berterimakasih kepada seluruh relawan pendukung dan juga FPI yang telah mengawal perolehan suara di Kabupaten Lebak ini,” pungkasnya. (bud/yaris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *