Hujan Deras, Satu Rumah di Curugbitung, Ambruk

Foto : Kondisi rumah milik Sariman warga Kampung Ciburuy RT 04/03 Desa Ciburuy, Kecamatan Curugbitubg, Kabupaten Lebak, ambruk setelah diguyur hujan, Selasa (5/3)

 

LEBAK – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Lebak sejak kemarin mengkibatkan satu rumah milik Sariman warga Kampung Ciburuy RT 04/03 Desa Ciburuy, Kecamatan Curugbitubg, Kabupaten Lebak, ambruk.

Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa 5 Maret 2019, sekira Sore pukul 02.00 WIB.

Informasi diperoleh dari Rudi Kepala Desa (Kades) Desa Ciburuy, peristiwa hujan deras tersebut mengkibatkan satu buah rumah miliik warganya ambruk. Beruntung, tidak ada korban jiwa, pada saat kejadian pemilik rumah sedang di rumah anaknya yang letaknya tidak jauh rumah Sariman. Akibat peristiwa tersebut, kerugian materil diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

“Hujan deras yang terjadi sejak hari Selasa hingga Rabu pagi ini, mengakibatkan rumah milik Sariman yang kondisinya sudah rapuh, ambruk. Alhamdulilah, kalau korban sih tidak ada. Karena pada saat kejadian pemilik rumah sedang nginap di rumah anaknya,” kata Rudi, Rabu (6/2/2019).

Saat ini, Kades dibantu warga masyarakat langsung gotong royong membersihkan puing-puing reuntuhan rumah agar tidak berserakan. Atas kejadian ini, pihaknya mengaku telah melaporkan peristiwa tersebut ke pihak Kecamatan Curugbitung dan BPBD Lebak.

“Saya berharap, pemerintah dalam hal ini Pemkab Lebak untuk segera memberikan bantuan untuk memperbaiki rumah yang saat ini sangat membutuhkan,” pintanya.

Senada dikatakan, Endang, salah seorang staf desa setempat mengatakan peristiwa ambruknya rumah milik Sariman tersebut terjadi pada saat hujan deras.

“Hujan deras mengakibatkan rumah milik Sariman yang kondisinya sudah rapuh tidak kuat menahan beban sehingga ambruk,” imbuhnya. (ali/yaris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *