Gandeng KNPI, Iti Jayabaya Gelar Khitan Massal

Lebak- Bupati Lebak Iti Ocatavia Jayabaya menggelar khitan massal di Kampung Tajur desa Mekar agung Kecamatan Cibadak Kabupaten Lebak, Jumat (12/10/2018).

Kegiatan yang diikuti sekitar 150 anak ini dilakukan untuk memperingati hari Sumpah Pemuda yang bekerjasama dengan KNPI Kabupaten Lebak.

“Acara ini sengaja dibuat sebagai bentuk rasa syukur saya, pemerintah juga pemuda Lebak,”kata Iti kepada awak media.

Iti mengaku dipilihnya khitan massal lantaran inisiasi dari KNPI Lebak yang juga bekerjasama dengan dinas kesehatan (Dinkes), menyusul masih banyaknya masyarakat yang  kesulitan untuk melakukan khitan lantaran terbentur ekonomi.

“Saya juga berharap dari ratusan anak yang di khitan saat ini di masa mendatang akan menjadi orang yang berpengaruh untuk nusa dan bangsa,”imbuhnya.

Sementara Ketua KNPI Lebak Samsu Rizal mengatakan khitan massal ini merupakan rangkaian kegiatan dari peringatan Sumpah Pemuda setelah sebelumnya dilaksanakan seminar kesehatan dan donor darah.

“ ini bagain dari rangkaian kegiatan Sumpah pemuda yang akan erakhir dengan acara Jambore,”ucapnya. (JM/Raja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *